Kajati Kalbar, Dr.Masyhudi,SH,MH. Dukung Kemenkumham Kalbar Dalam Membangun ZI Menuju WBK/WBBM tahun 2021
Photo: Kajati Kalbar, Dr.Masyhudi,SH,MH. Saat memberikan dukungannya kepada pihak Kemenkumham Kalbar, dalam Membangun Zona Integritas untuk mencapai WBK / WBBM, Rabu (9/2/21).
KALBAR, KABARPATROLI -- Kajati Kalbar Dr. Masyhudi, SH, MH, Rabu (9/2/21), menjadi saksi mendukung Pembangunan Zona Integritas menuju WBK / WBBM Tahun 2021 dan memberi arahan kepada Kemenkumham Kalbar Dan jajaran untuk semangat serta komitmen dalam membangun zona integritas guna menuju WBK/WBBM tahun 2021.
Photo: Kajati Kalbar, Dr.Masyhudi,SH,MH. Dalam pidatonya memberikan dukungannya kepada pihak Kemenkumham Kalbar, dalam Membangun Zona Integritas untuk mencapai WBK / WBBM, Rabu (9/2/21).
Dalam sambutannya Kajati Kalimantan Barat, menyampaikan bahwa untuk mencapai predikat WBK dan WBBM, bahwasanya di setiap unit kerja harus terlebih dahulu membangun Zona Integritas (ZI). Zona Integritas adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan WBK/WBBM melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Kajati Kalbar mengucapkan selamat membangun ZI menuju WBK/WBBM bagi satuan Kerja Kantor Kemenkumham Kalimantan Barat dan serta mendoakan, semoga Satker Kantor Kemenkumham Kalbar dapat meraih predikat WBK/WBBM dalam Tahun 2021 ini.
Kakanwil KumHam Kalbar, dalam kegiatan itu juga menyampaikan, bahwa untuk meraih Zona Integritas (ZI) menuju WBK/WBBM, perlu kerja keras dengan semangat perubahan kinerja untuk lebih baik lagi dalam pencegahan korupsi sertab pelayanan publik.
Zona Integritas (ZI) adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik
WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani) merupakan predikat yang diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Refomasi Birokrasi (Kementerian PAN dan RB) kepada unit kerja di instansi pemerintah sekurang-kurangnya eselon III yang menyelenggarakan fungsi pelayanan.
Laporan: Rico reporter kabarpatroli