Pemkot Prabumulih Tercepat Se-Indonesia Dalam Penyerahan LKPD TA 2020
PRABUMULIH, KABARPATROLI -- Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BKD), H Jauhar Fahri SE Ak CA. Pada hari Senin (8/3/21) Pukul.18.03 Wib. Telah menginformasikan melalui grub Wa DPD.IWO KOTA PRABUMULIH.
Beliau menuliskan ucapan syukurnya kepada yang maha kuasa atas keberhasilan Pemkot Prabumulih dalam Penyerahan LKPD Tercepat Se - Indonesia dan Opini WTP ke 8 bagi Pemerintah Kota Prabumulih, tentunya semua ini tidak akan dapat tercapai tanpa adanya dukungan dari semua pihak," terangnya.
Berikut isi Wa yang beliau sampaikan dalam grub IWO Kota Prabumulih.
Alhamdulillah Pemerintah Kota Prabumulih hari ini Senin tgl 8 Maret 2021 nj Pk 15.30 telah menerima LHP atas LKPD TA 2020 dari BPK Perwakilan Sumsel dg Opini Wajar Tanpa Pengecualian(WTP).
Penyerahan LKPD ini adalah Penyerahan Tercepat Se Indonesia dan Opini WTP ke 8 bagi Pemerintah Kota Prabumulih.
Trims atas bantuan semua pihak atas capaian ini.
Laporan : Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BKD), H Jauhar Fahri SE Ak CA.