Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Khotmil Quran 30 Juz Hiasai Harlah GP Ansor ke 87 di Kota Cimahi

Photo: Saat Khotmil Quran 30 Juz Hiasai Harlah GP Ansor ke 87 di Kota Cimahi


KABARPATROLI -- Sabtu 24 April 2021, Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Cimahi Menggelar Peringatan Hari Lahir ke 87 Di Pondok Pesantren Jami'atul Qurro Wal Hufadh (Jl Raya Cimindi Timur No 133 Cibeureum Cimahi Selatan Kota Cimahi). 


Kegiatan tersebut di hadiri oleh Ketua PC NU Kota Cimahi Drs.Kh Enjang Nasrullah,Kasi Keagamaan Kesra Pemkot Cimahi, Perwakilan Kemenag Cimahi,hadir juga para Mantan Wakil Ketua PC GP Ansor Kota Cimahi yaitu Drs Kh Yahya Abdul Aziz Ketua GP Ansor Periode Pertama ( 2003-2007), K. Ahmad Sungkawa,M.Pd Ketua PC GP Ansor Periode ke 2 ( 2007-2011), Kang Dedi Ubes, S.Hum Ketua PC GP Ansor Periode ke 4 ( 2013-2017), turur hadir juga Ketua dan Pengurus dari Banom Banom NU di Kota Cimahi diantatarnya Fatayat NU,JATMAN NU,Pagar Nusa,Garda Bangsa,Perempuan Bangsa,IPNU,PMII,IPPNU, dan yang pasti di hadiri oleh seluruh Jajaran Pengurus dan kader PC,dan PAC GP Ansor,Banser dan Mds RA Se Kota Cimahi.


Dalam rangkain kegiatan Harlah tersebut di awali dengan pembacaan Khotmil Quran 30 Juz yang di pimpin langsung oleh Ketua Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor Kota Cimahi Ustadz Fitrah Dani Ahmadsyah,S.I.Kom,M.Sos dan di ikuti oleh seluruh peserta yang hadir dengan masing masing membaca 1 juz.


Setelah Khotmil Quran dilanjutkan dengan Ceremonial Peringatan Harlah yang di awali dengan Tawasul yang dipimpin Oleh Drs.KH Yahya Abdul Aziz,dilanjutkan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars GP Ansor, dan dilanjutkan dengan sambutan sambutan.


Sambutan yang pertama di sampaikan oleh Ketua PC GP Ansor Kota Cimahi Salman Faris,S.Sy dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran seluruh tamu undangan dan permhonan maaf yang sebesar besar nya atas penyambutan yang kurang maksimal,dan dalam kesempatan tersebut beliau pun menyampaikan Peringatan Harlah tahun ini ada yang berbeda karena bersama sama dengan Fatayat 


 " Alhamdulillah sungguh harlah yang paling berkesan karna bisa dihadiri oleh para senior, dan juga yang paling berkesan karena Harlah Tahun ini kita rayakan bersama sama dengan Fatayat NU, Sudah banyak sekali yang merindukan Ansor dan Fatayat NU di Cimahi bisa bergandengan tangan lagi" ujarnya. (24/4/21)


Dalam akhir sambutannya Ketua PC GP Ansor Kota Cimahi Menyampaikan dan meminta idzin kepada ketua PC NU Karena dalam akhir kesempatan akan memberikan Cindramata berupa Foto Mama KH Izzuddin yang mana beliau adalah salah satu tokoh pendiri NU di Kota Cimahi yang perlu kita angkat agar generasi muda NU Kedepan mengenal muasis NU di Kota Cimahi.


Setelah sambutan Ketua GP Ansor dilanjut sambutan dari Ketua Fatayat NU,Kasi Keagamaan Kesra mewakili Plt Walikota Cimahi, dan terakhir sambutan dan arahan dari Ketua PC NU Kota Cimahi.Setelah kegiatan ceremonial berakhir, dilanjutkan dengan berbagi 870 Takjil Gratis kepada Masyarakat yang melewati Jl Amir Machmud depan lokasi acara.dan kegiatan di tutup dengan buka bersama. (24/4/21).


Laporan: Ridwan